KNPI Maluku dan Anggota Banggar DPRD ProvMal Bahas Transparansi Hibah dan Penguatan Peran Pemuda

- Redaksi

Senin, 26 Mei 2025 - 23:44 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ambon, GardaMaluku.Com— Isu strategis soal peran pemuda dan transparansi dana hibah menjadi fokus pertemuan antara Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Provinsi Maluku dan anggota DPRD Provinsi Maluku, Suleman Letsoin anggota Badan Anggaran (Banggar) , di Ruang Fraksi Nurani Pembangunan DPRD Maluku.

Pertemuan tersebut menyoroti kurangnya keterlibatan organisasi kepemudaan dalam pemanfaatan dana hibah daerah yang tercatat sebesar Rp48,6 miliar dalam Peraturan Gubernur Maluku Tahun Anggaran 2024.

Wakil Ketua Bidang KNPI Maluku, Sadam Bugis, menegaskan pentingnya memperkuat sinergi antarorganisasi kepemudaan serta membangun KNPI sebagai pusat gerakan pemuda yang solid dan berpengaruh.

“KNPI harus menjadi bagian dari sistem pengambilan kebijakan, bukan hanya pelengkap,” ujarnya.

Ditempat yang sama, Kritik tajam disampaikan Arman Kalean Lessy yang mempersoalkan distribusi dana hibah yang dinilai tidak menyentuh pemuda secara langsung.

Ia mendesak audit terbuka serta pembentukan dewan pengawas CSR dan hibah agar anggaran benar-benar berdampak.

Baca Juga :  Meningkatan Imunitas Tubuh Lewat Program Senam Jantung Sehat

“Transparansi bukan pilihan, tapi keharusan. Anggaran publik harus dirasakan langsung oleh masyarakat, termasuk pemuda,” tegasnya.

SementaranSuleman Letsoin menyambut baik aspirasi yang disampaikan.

Ia berjanji mengangkat isu ini ke dalam pembahasan resmi DPRD.

“Pemuda butuh ruang dan dukungan nyata, bukan sekadar janji. Isu ini akan jadi prioritas saya di parlemen,” ujar politisi asal Kota Tual itu.***

Berita Terkait

Program NGOPI IAKN Ambon Gandeng RRI Pro 2 Dalam Street Session Perdana di Maluku
RDP Komisi I DPRD Kota Ambon Bahas Laporan PHK di Planet 2000
Perihal Bullying dan Hoaks di Era Digital, Mahasiswa UIN Ambon Edukasi Pelajar Morella
Kembali Penyidik Polda Maluku Dipraperadilankan, Terkait Kasus Stiker WA
Sekretaris MPH Sinode GPM Terpilih Pimpin GPM 2025-2030
Calo dan Makelar Masih Subur di Pasar Mardika, Oknum Diduga Suruhan Ajudan Gubernur Maluku Lindungi Praktik Ilegal
Penyerahan Piala Bergilir Walikota Ambon untuk Juara LGJI 2025
Gebrakan Swiss-Belhotel Ambon Jelang Akhir Tahun 

Berita Terkait

Jumat, 31 Oktober 2025 - 19:27 WIT

Program NGOPI IAKN Ambon Gandeng RRI Pro 2 Dalam Street Session Perdana di Maluku

Jumat, 31 Oktober 2025 - 14:54 WIT

RDP Komisi I DPRD Kota Ambon Bahas Laporan PHK di Planet 2000

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 17:35 WIT

Perihal Bullying dan Hoaks di Era Digital, Mahasiswa UIN Ambon Edukasi Pelajar Morella

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 15:22 WIT

Kembali Penyidik Polda Maluku Dipraperadilankan, Terkait Kasus Stiker WA

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 14:15 WIT

Sekretaris MPH Sinode GPM Terpilih Pimpin GPM 2025-2030

Berita Terbaru

Daerah

Aksi Sosial Jelang HUT ke-14 Partai NasDem Maluku 

Sabtu, 1 Nov 2025 - 01:47 WIT