Namlea, GardaMaluku.com– seorang pria narapidana berusia (47) yang masih berstatus sebagai tahanan jaksa melarikan diri dari Lembaga pemasyarakatan (Lapas) kelas III Namlea, Kabupaten Buru. Provinsi Maluku. Kamis (10/10).
Ruslan Abdul Gani Bugis, warga Namlea Desa Marloso kecamatan Namlea yang di Pindahkan dengan kasus Pelecehan Seksual saat ini masih menjalani persidangan atas kasus yang dilakukannya kini telah kabur atau melarikan.
Peristiwa kaburnya Narapidana tersebut, di benarkan oleh seorang Pegawai lapas yang di hubungi via Telfon, dirinya mengatakan tentang kebenaran peristiwa tersebut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Iya tahan tersebut melarikan diri melintasi tambok pagar bangunan Kantor, di ketahui pada waktu kurang lebih jam 13.00 WIT”, ujar pegawai Lapas saat di Hubungi via ponsel.
Tahan tersebut melarikan diri saat memanfaatkan situasi lengah ketika petugas dan tahanan lain tengah sholat dan sebagian petugas lainnya melakukan sarapan siang.
Untuk diketahui, kasus pelarian tahanan atau narapidana ini bukan yang pertama terjadi di lapas Klas III Namlea, namun pernah juga terjadi pada waktu lalu, Narapidana Kabur menjebol Plafon Kamar.
Sangat di sayangkan, apabila kasus seperti ini seringkali terjadi, akibat struktur bangunan Lapas kurang baik dan penjagaan yang bagitu kurang ketat.
“Sampai saat ini, kami masih terus melakukan pencarian dan pengejaran terhadap Narapidana kasus pelecahan seksual dengan biodata nama Ruslan Abdul Gani Gugis Alisa Om Lan, Jenis kelamin laki-laki, Tempat lahir Pulau Buru, Tanggal Lahir 07/08/1976, Umur 47 Tahun, AGAMA Islam, Tinggi 165 cm, Berat badan 61 kg, Warna Kulit Sawo Matang, Rambut Lurus, Raut Muka Oval, Bentuk Mata Normal, Tangan Normal, Ciri Khusus Tahi lalat di ujung Kening Kanan.
Pihak Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) klas III Namlea, Berharap pihak lain dapat membantu atau basa berkerja untuk memberikan informasi tentang keberadaan orang ini.
“Bila melihat atau mengetahui keberadaan ciri orang tersebut, agar bisa menghubungi Lapas Kelas III Namlea 082198551412 / 081248609042,”pungkasnya. (Wahyu)